'Pemain Indonesia Harus Belajar Bergerak Tanpa Bola'

FOTO:detiksport/Rengga Sancaya
Jakarta - Di tengah kondisi sepakbola nasional yang tengah kusut, pembinaan pemain tetap harus jalan. Salah satu hal yang dinilai masih kurang adalah pergerakan pemain tanpa bola.

Pendapat itu disampaikan Samuel Garcia, salah satu pelatih BJFSI (Boca Juniors Football Schools Indonesia) yang berasal dari klub Prancis Girodins Bordeaux, Kamis (1/3/2012). Ia memang menyayangkan sikap PSSI, namun tidak menapik bahwa program-program PSSI saat ini sudah baik.

''Saya melihat pengemar, dan calon pemain di Indonesia sangat banyak. Cuma saya sangat menyayangkan sikap dan keadaan PSSI. Tapi lebih baik mereka harus fokus pembinaan lebih dulu untuk membangun timnas 10 tahun ke depan,'' ujarnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar